Ikan Goreng Sambal Matah
Sambal Matah adalah salah satu menu pedas tradisional dari Bali. Rasa pedasnya dipadukan dengan ikan goreng bawal, sangat tepat untuk memanjakan pelanggan setia, hingga menetes air liurnya.

Bahan
Menyiapkan Ikan Goreng
-
Ikan Bawal 1.0 buah
-
Jeruk Nipis, iris 1.0 buah
-
Merica 1.0 gr
-
Garam 5.0 gr
-
Knorr Bumbu Rasa Ayam 1kg 15.0 gr
-
Gula 3.0 gr
-
Minyak Goreng, secukupnya
Membuat Sambal Matah
-
Cabe Merah. iris 100.0 gr
-
Serai, iris tipis 1.0 buah
-
Daun Jeruk, iris tipis 5.0 buah
-
Cabe rawit, iris halus 50.0 gr
-
Bawang Merah, iris 40.0 gr
-
Jeruk Nipis, iris
-
Merica
-
Garam
-
Knorr Bumbu Rasa Ayam 1kg
-
Gula
Persiapan
-
Menyiapkan Ikan Goreng
- Bumbui ikan dengan Knorr Chicken Powder, garam, gula, merica, dan perasan jeruk nipis. Ratakan ke seluruh bagian ikan.
- Goreng ikan dalam minyak panas hingga keemasan. Sisihkan.
-
Membuat Sambal Matah
- Campurkan bawang merah, serai, cabe rawit, daun jeruk potong, dan cabe merah.
- Bumbui dengan gula, Knorr Chicken Powder, garam, merica, dan perasan jeruk nipis. Aduk merata.
- Tuang minyak panas bekas menggoreng ikan ke campuran matah. Aduk merata.
-
Penyajian
- Taruh ikan di atas piring saji.
- Tuang sambal matah di atas ikan. Menu siap disajikan.